Otomotif

Deretan Motor Baru Honda yang Gagal Launching Bisa Dilihat di Sini

Honda Virtual Motorcycle Show
Honda Virtual Motorcycle Show.Foto: Young Machine

— Osaka Motorcycle Show dan Tokyo Motorcycle Show 2020 dibatalkan karena pandemi virus corona. Tapi hal itu tidak menyurutkan langkah Honda untuk memamerkan jajaran motor terbaru dan terbaiknya. Honda siap menyelenggarakan pameran secara online, yang dikemas melalui konsep Honda Virtual Motorcycle Show.

Mengutip dari Young Machine, situs resmi Honda Virtual Motorcycle Show akan dibuka pada 27 Maret mendatang. Pabrikan berlogo sayap mengepak itu bakal memamerkan sedikitnya 29 kendaraan lama dan baru, termasuk model Fun World Premiere.

Apa saja model motor yang bakal dipamerkan? Antara lain ada Super Cub 110 edisi khusus, lalu model baru CBR250RR, yang memiliki pilihan warna Grand Prix Red dan Pearl Glare White.

Honda CBR250RR versi 2020
Honda CBR250RR versi 2020 Foto: Young Machine

Masih dari lini kendaraan sport fairing, Honda juga akan memamerkan CBR1000RR-R Fireblade SP, CBR1000RR-R Fireblade, CBR650R, dan CBR400R.

Dari model naked bike, Honda akan memajang model CB250R, CB1100 RS, CB400 Super Four, CB1300 Super Four SP. Model cruiser seperti Rebel 250, Rebel 250 S Edition, dan Rebel 500 juga akan ditampilkan.

Honda CT125 Hunter Cub
Honda CT125 Hunter Cub Foto: Response

Sedangkan untuk model adventure, akan dihadirkan CRF1100L Africa Twin ES, CRF1100L Africa Twin Adventure Sports, dan ADV 150.

Dari segmen motor hobi akan hadir CT125 Hunter Cub, Monkey 125, Super Cub C125, dan Cross Cub 110.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *